Paramount Petals Groundbreaking Pasar Modern, Beri Komitmen Lovable Living
Pasar modern ini akan menjadi pusat pemenuhan kebutuhan sehari-hari dan destinasi kuliner favorit baru.

Sakawarta, Tangerang – Paramount Petals, kota mandiri seluas ±400 hektare di barat Jakarta, menggelar Groundbreaking atau peletakan batu pertama, menandai mulai dibangunnya Pasar Modern Paramount Petals. Kemudian, disaat bersamaan dilakukan Opening Ceremony Community Club.
Sejak diperkenalkan pada akhir tahun 2021, Paramount Petals telah melakukan proses serah terima klaster Aster, dilanjutkan klaster Canna dan Gardenia secara bertahap. Kemudian pembukaan fasilitas Paramount Estate Management, Bethsaida Clinic, minimarket dan pembangunan Community Club.
Direktur Eksekutif Marketing & Sales Paramount Land Chrissandy Dave mengatakan, pembangunan akses tol langsung (direct toll access) KM 25 Jakarta-Merak yang dijadwalkan selesai pada akhir tahun 2025 menjadi bukti komitmen Paramount mewujudkan kota mandiri berkonsep one stop living.
“From masterplan to masterpiece, Paramount Petals mengadopsi segala kebaikan Kota Paramount Gading Serpong, dirancang dengan perencanaan panjang menjadi kota mandiri berkonsep one stop living yang mengintegrasikan hunian, komersial, bisnis dengan fasilitas lainnya,” ucap Chrissandy Dave usai meletakkan batu pertama pembangunan Pasar Modern di Paramount Petals, Tangerang, Kamis (5/12/2024).
Paramount Petals, kata dia, dibangun dengan prinsip pembangunan berkelanjutan (sustainable development), memadukan keindahan dan ruang hijau. Selain itu, menjadi lingkungan menyenangkan yang sesuai tagline Paramount, yakni Lovable Living.
“Saat ini telah terbangun hampir 1.000 unit hunian dan komersial di Paramount Petals, dengan unit yang sudah diserahterimakan lebih dari 727 unit dan telah terhuni kurang lebih 400 KK,” ucap Chrissandy.
Ia mengatakan, hingga November 2024, total unit terjual berada di atas 85%, yaitu klaster Aster terjual 95%, Canna terjual 98%, Gardenia terjual 85%, dan ruko komersial Calico Square yang telah dilakukan serah terima secara bertahap.
“Tahun ini kami juga meluncurkan hunian premium pertama Lily dan ruko komersial Calico Grande yang telah terserap dengan baik. Pada penghujung tahun 2024, tepatnya hari ini, kami melakukan Groundbreaking Pasar Modern Paramount Petals dan Opening Community Club yang akan memenuhi kebutuhan penghuni dan masyarakat sekitar,” jelasnya.
Groundbreaking Pasar Modern
Direktur Eksekutif Planning & Design Paramount Land Henry Napitupulu mengatakan, Groundbreaking Pasar Modern Paramount Petals berlokasi di South Paramount Petals, 200 meter dari South Junction yang merupakan akses jalanan baru penghubung Jalan Raya Curug dengan boulevard utama.
Pasar modern ini, kata dia, merupakan salah satu fasilitas utama di South Paramount Petals dengan lahan seluas 1,5 hektare. Bangunan utama seluas 5.500 m2 terdiri dari 3 massa bangunan yang dihubungkan dengan selasar bersama.
“Fasad bangunan dirancang dengan konsep modern industrial, dengan jarak floor to ceiling tertinggi bangunan utama mencapai 10 meter dan bukaan yang memadai, menjamin pencahayaan dan penghawaan yang nyaman,” ucapnya.
Ia mengatakan, pasar modern ini memiliki total kios dan lapak sebanyak 415 unit yang terbagi sesuai jenis, yakni kios standard, kios F&B, lapak sayur dan buah, lapak daging dan seafood, dan lainnya. Tersedia fasilitas lain, seperti mushola, toilet, depot es batu, kantor pengelola, TPS (Tempat Pembuangan Sampah Sementara), dan tempat parkir yang memadai.
“Berkaca dari Pasar Modern Gading Serpong yang sangat terkenal dengan pusat kuliner malamnya, kami mengkhususkan satu bangunan sebagai area F&B yang nyaman, serta area kafe tenda yang akan beroperasi pada malam hari. Pasar modern ini akan menjadi pusat pemenuhan kebutuhan sehari-hari dan destinasi kuliner favorit baru bagi warga Paramount Petals dan masyarakat sekitar,” kata Henry Napitupulu.